Poptekno.com – Dalam persaingan smartphone kali ini Nokia meluncurkan smartphone Nokia X50 Pro yang di lengkapi dengan layar AMOLED 6,7 inci, chipset Snapdragon 7 Series, RAM 8GB, dan baterai 5.000 mAh.
Spesifikasi ini di harapkan dapat menarik minat konsumen dan dapat bersain dengan smartphone lainnya.
Walaupun belum ada pengumuman resmi tentang tanggal peluncuran, perkiraan menyebutkan bahwa Nokia X50 akan diluncurkan awal tahun 2025.
Spesifikasi Nokia X50
Nokia X50 Pro menggunakan layar AMOLED 6,7 inci yang memiliki resolusi tinggi. Layar ini tidak hanya besar tetapi juga kuat karena dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 7, memberikan ketangguhan ekstra dan ketajaman visual yang memukau. Untuk resulusi layar dari Nokia x50 mencapai 1440 x 3200 piksel, yang akan memberikan pengalaman visual yang menarik.
Nokia X50 Pro ini dilengkapi dengan chipset Snapdragon 7 series, yang terkenal dengan efisiensi daya dan peformanya sangat stabil.
Smartphone ini juga didukung dengan RAM 8 GB dan penyimpanan Internal 128GB yang membuat perangkat ini sangat nyaman untuk menjalankan berbagai aplikasi berat tanpa kendala.
Untuk sistem operasi Nokia X50 Pro akan menggunakan Android Stock, yang akan memberikan pengalaman dalam penggunaan tanpa bloatware berlebih.
Nokia X50 Pro menggunakan kamera 64MP yang didukung dengan fitur AI yang dapat mengoptimalkan hasil jepretan dalam sumua kondisi pencahayaan.
Untuk menunjang aktivitas harian, smartphone ini di lengkapi dengan baterai 5.000 mAh yang dapat bertahan seharian penuh.
Jika anda mencari smartphone yang handal, kamera berkualitas tinggi, dan daya tahan baterai yang cukup lama, Nokia X50 akan menjadi pilihan yang tepat.